Ilmu yang Digunakan dalam Perencanaan Jembatan

Dalam perencanaan jembatan, ilmu yang digunakan disamping perencanaan kekuatan strukturnya yaitu:  
  1. Ilmu Ukur Tanah, Untuk membuat peta topografi atau countur Tanah.
  2. Mekanika Tanah, berupa sondir dan boring, untuk mengetahui letak tanah keras dan tegangan ijin tanahnya.
  3. Geologi, untuk mengetahui deposit material terdekat yang dapat dipergunakan dalam pelaksanaan pembuatan jembatan.
  4. Survey Lalu Lintas, untuk menentukan lebar jembatan dan tipe jembatan yang paling tepat.
  5. Hidrologi/Drainase, untuk menentukan elevasi muka air banjir dan elevasi jembatan, disamping saluran jalan.
  6. Rekayasa Fondasi, untuk merencanakan bangunan bawah (Fondasi) pada kepala jembatan dan pilar yang paling tepat.
  7. Struktur Beton, untuk merencanakan bangunan atas (kepala jembatan dan pilar) beton serta gelagarnya.
  8. Struktur Baja, untuk merencanakan dimensi dan sambungan rangka bajanya, Jika menggunakan struktur baja.
  9. Analisa Pembebanan.
  10. Analisa Struktur, untuk menentukan lendutan dan gaya-gaya dalam (momen, gaya lintang, dan gaya normal).
  11. AUTOCAD, untuk menggambarkan hasil perencanaan.
  12. Manajemen Konstruksi, untuk menentukan Metode Pelaksanaannya dan Rencana Anggaran Biaya.
  13. Dokumen Lelang.
      Adapun Bagan Alir dapat dilihat dibawah ini.

Sekian dari posting saya, semoga artikel ini bemanfaat.

No comments:

Post a Comment